A. VISI

Terwujudnya Kapanewon Kretek Sehat Menuju Bantul Sejahtera.

B. MISI

  1.  Melaksanakan Kegiatan Pelayanan Upaya Kesehatan Masyarakat yang menyeluruh dan berkesinambungan.
  2. Melaksanakan Kegiatan Pelayanan Upaya Kesehatan Perorangan secara menyeluruh dan berkualitas.

C. MOTTO :

” Sahabat Meraih Sehat"

D. TATA NILAI

Nilai- nilai dasar Puskesmas Kretek adalah : ” PARIS” (Professional, Aman, Responsif, Inovatif, Santun). Puskesmas Kretek yang berlokasi di wilayah wisata pantai Parangtritis memiliki akronim ”PARIS” ingin memberikan pelayanan yang utama kepada masyarakat. Penjabaran dari nilai-nilai tersebut sebagai berikut :

  • Professional :
    Dalam bekerja petugas menggunakan ketrampilan khusus atau skill yang tinggi untuk menyelesaikan pekerjaan dan berpegang teguh pada nilai moral yang mengarahkan dalam bekerja.
  • Aman:
    Mampu menciptakan stabilitas kesehatan di wilayah kerja dengan berbagai parameter, sehingga tercipta masyarakat yang sehat, menurunkan angka morviditas dan angka mortalitas
  • Responsif :
    Menanggapi secara cepat, membalas, atau tergugah hatinya sehingga mampu mewujudkan serta mengembangkan sifat proaktif dengan menambah kepekaan petugas terhadap lingkungan sekitar.
  • Inovatif :
    Mampu menciptakan stabilitas kesehatan di wilayah kerja dengan berbagai parameter, sehingga tercipta masyarakat yang sehat, menurunkan angka morbiditas dan angka mortalitas.
  • Santun :
    Menghormati, menghargai, dan berakhlak mulia.

 

E. BUDAYA KERJA

“SATRIYA” Selaras Akal budi luhur, Teladan-keteladanan, Rela melayani, Inovatif, Yakin dan percaya diri Ahli Professional.